Industri Busana dan Modelling Daerah Berkembang Pesat Berkat AMANAH

Industri Busana dan Modelling Daerah Berkembang Pesat Berkat AMANAH

Oleh: Laila Zahra

Industri busana dan modelling daerah terus berkembang dengan pesat. Seluruh perkembangan tersebut terjadi berkat Youth Creative Hub Aceh (AYCH) atau Pusat Gedung Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat (AMANAH) yang tidak henti-hentinya mendorong para pemuda setempat agar termotivasi.

Memang tujuan utama Pemerintah Republik Indonesia (RI) melalui inisiasi Badan Intelijen Negara (BIN) dengan menyelenggarakan program strategis AMANAH yakni agar para generasi muda penerus bangsa mengalami peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan semakin berdaya saing tinggi.

Terlebih, tujuan tersebut pemerintah gencarkan pada dunia ekonomi kreatif, yang mana termasuk pula pada industri busana dan modelling. Oleh karenanya, berkat dorongan dari pemerintah melalui AMANAH, bidang-bidang tersebut kini nyatanya berhasil mengalami perkembangan yang pesat dan signifikan.

Perkembangan pesat industri busana dan modelling di Aceh terjadi karena adanya kegiatan AMANAH Youth Top Models (AYTM) yang juga melangsungkan mentoring kepada para model muda dari wilayah berjuluk Negeri Rencong itu.

Tidak tanggung-tanggung, sebagai salah satu program unggulan strategis dari Pemerintah di bawah inisiasi Badan Intelijen Negara (BIN) para mentor yang membimbing seluruh peserta merupakan orang-orang terpilih yang memang berkapasitas di bidang mereka sehingga harapannya binaan yang berlangsung benar-benar membantu generasi muda untuk berkembang.

Banyak sekali hal yang terus AMANAH berikan kepada para generasi penerus bangsa, mulai dari bagaimana pentingnya menguasai public speaking, terlebih bagi para model muda sehingga dengan adanya kemampuan untuk berbicara di depan khalayak publik semakin menambah kepercayaan diri mereka ketika hendak tampil sekaligus mampu mengatasi rasa gugup.

Dengan adanya kegiatan yang sangat bermanfaat dari AMANAH tersebut, kemudian mendatangkan banyak sekali bentuk apresiasi tinggi dari berbagai pihak. Utamanya dari para pemuda sendiri selaku peserta acara modelling itu.

Fatia Al Humaira, salah seorang peserta AYTM menilai bahwa kegiatan tersebut merupakan hal yang sangat penting dan tentunya mendatangkan dampak positif secara langsung, yakni membantu generasi muda seperti dirinya dan teman-temannya untuk lebih memupuk kepercayaan diri, sehingga mereka semua bisa lebih siap untuk mengikuti ajang lebih besar lagi ke depannya di bidang model untuk mengharumkan nama Aceh dan sekaligus Tanah Air.

Senada, M. Rais Syahizinda selaku salah satu peserta turut menekankan bahwa acara AMANAH Youth Top Models tersebut tidak hanya sekedar meningkatkan kapasitas generasi muda di bidang modelling saja, melainkan juga mampu berkontribusi secara positif pada pengembangan sumber daya manusia (SDM) muda di Aceh.

Jelas saja bahwa kegiatan demikian mampu semakin mengembangkan kualitas SDM di wilayah berjuluk Serambi Mekkah tersebut karena banyak sekali manfaat dan hal positif yang mampu para pemuda ambil ketika mengikutinya, yang mana seluruh hal itu juga sudah sangat sejalan dengan visi Pemerintah RI, yakni mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Sementara itu, salah seorang mentor AYTM, Denny Malik mengatakan bahwa sejatinya para generasi muda penerus bangsa asal Aceh memiliki potensi yang sangat luar biasa. Bahkan, potensi dari industri busana serta fashion dari Negeri Rencong tersebut juga mampu menjadi salah satu trendsetter di tingkat dunia.

Apabila pengembangan maksimal terjadi berkat dukungan penuh Pemerintah melalui lembaga pimpinan Jenderal Polisi (Purn) Prof. Dr. Budi Gunawan itu, maka bukan tidak mungkin ke depannya Aceh akan menjadi seperti Jakarta Fashion Week atau bahkan New York Fashion Week.

Oleh karenanya, lantaran sudah sangat jelas bahwa AMANAH mendatangkan banyak sekali kebermanfaatan secara positif bagi para pemuda daerah, maka sepatutnya para generasi muda penerus bangsa mengikuti dan mandaftar dalam seluruh kegiatan Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat.

Dengan adanya dukungan penuh dan antusiasme yang sangat tinggi dari para pemuda sendiri, maka bukan tidak mungkin pengembangan potensi dan inovasi bahkan di berbagai bidang, tidak hanya industri busana dan model atau fashion semata, namun juga perikanan, olahraga hingga Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) akan terus tumbuh.

Bukan tanpa alasan, pasalnya AMANAH sendiri merupakan sebuah wadah dan memberikan banyak sekali fasilitas lengkap serta nyata bagi para pemuda untuk terus bereksperimen dan berkreasi mengembangkan bakat dan minat mereka.

Tentu akan sangat sayang, apabila jika pemerintah sudah menyediakan wadah, sarana dan prasarana sedemikian lengkap melalui salah satu program unggulan strategis itu, namun justru generasi muda enggan untuk memanfaatkannya secara optimal.

Sejauh ini, terbukti perkembangan pesat di Aceh terus terjadi bahkan pada berbagai sektornya, khususnya memang pada sektor ekonomi kreatif. Hal tersebut tidak lain dan tidak bukan, juga berkat realisasi program strategis pemerintah, yakni AMANAH.

Youth Creative Hub Aceh (AYCH) atau Gedung Pusat Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat (AMANAH) itu terus mendorong perkembangan pesat industri busana dan model atau fashion di daerah bahkan hingga menembus kancah dunia.

*) Mahasiswa Aceh Tinggal di Bandung

Post Comment