Tokoh Masyarakat Sumatera Barat Dukung Ganjar Menjadi Presiden 2024

Tokoh Masyarakat Sumatera Barat Dukung Ganjar Menjadi Presiden 2024

SUMATERA BARAT — Ratusan tokoh masyarakat yang terdiri dari para tokoh agama hingga tokoh adat di Minangkabau Sumatera Barat mendukung penuh Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden pada tahun 2024 mendatang.

Ulama kharismatik Sumbar, Tuanku Bagindo Muhammad Letter menjelaskan bahwa Capres PDI Perjuangan itu memang sangat layak menjadi pemimpin masa depan bangsa karena memiliki rekam jejak yang baik dan mempunyai pengalaman.

“Pak Ganjar memiliki kemampuan serta pengalaman dalam memimpin, baik di legislatif maupun sebagai pemimpin Provinsi Jawa Tengah selama dua periode. Semoga yang dicalonkan ini bisa menjadi pemimpin yang membangun Bangsa dan Budaya,” katanya.

Kemudian, Ketua Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM), Fauzi Bahar menyebut bahwa memang Ganjar Pranowo merupakan pemimpin sederhana, jujur dan mampu memahami aspirasi masyarakat.

“Sosoknya yang sederhana, bersahaja, dan mengerti masyarakat bawah ini sudah terlihat di diri Pak Ganjar sejak dulu di legislatif maupun kini saat menjadi Gubernur Jawa Tengah,” ungkapnya.

“Dengan berkumpulnya tokoh masyarakat, tokoh ninik-mamak, menjadi sesuatu yang otentik untuk menyampaikan dukungan kepada Pak Ganjar,” kata Fauzi.

Di sisi lain, Buya Masoed Abidin menyebutkan bahwa dilakukannya ijtima ulama di Sumbar tersebut karena mereka semua sudah mengetahui siapa sosok paling tepat untuk melanjutkan kepemimpinan Indonesia masa depan.

“Kami memilih sosok yang tepat, Alhamdulillah sudah tahu orangnya (Ganjar Pranowo). Semoga dengan ijtima ulama ini melahirkan keputusan yang baik, sehingga menjadi negeri yang lebih kuat,” kata dia.

Tidak bisa dipungkiri bahwa memang sosok Ganjar Pranowo sendiri merupakan figur yang paling tepat untuk menjadi pemimping bangsa.

Hal tersebut juga tercermin dari hasil survai yang dilakukan oleh lembaga Surabaya Survey Center (SSC), yang menunjukkan angka elektoral pemimpin berambut putih itu mencapai 33,5 persen di Jawa Timur dan menjadi yang paling tinggi dari kandidat lain.

Direktur SSC Mochtar W Oetomo mengungkapkan bahwa tingginya elektabilitas Ganjar Pranowo di Jatim lantaran kuatnya persepsi masyarakat kalau dirinya memang sosok paling tepat untuk melanjutkan semua program Presiden Jokowi.

Bukan hanya itu, namun pemimpin berusia 54 tahun tersebut juga telah berhasil menguasai wilayah ‘arek’.

“Kalau kami bicara Jawa Timur jantungnya ada di wilayah ‘arek’ karena pusatnya di sini, mau ke barat ataupun ke timur lewat wilayah ‘arek’. Semua media juga menyebarkan informasi dari wilayah ini, wajar kalau sampai hari ini masih unggul di Jawa Timur,” ujarnya.

“Kedatangan beliau yang cukup sering ke Jawa Timur bisa dikatakan berdampak pada elektabilitasnya,” ujar Mochtar.

Penelitian tersebut dilaksanakan pada periode tanggal 25 Juli hingga 3 Agustus 2023 di sebanyak 83 Kabupaten dan Kota di Jawa Timur dengan mengambil 1.200 responden.

***

Post Comment